Cara Memilih Bakalan Prenjak Kepala Merah Jantan | Bagi penggemar burung prenjak, terutama yang jatuh cinta dengan suara prenjak di pagi hari pasti sangan ingin menginginkan burung prenjak yang sering berkicau. Karena jenis burung prenjak adalah termasuk burung yang banyak gerak tidak seperti burung besar yang masih bisa diam walaupun itu tangkapan hutan. Yang pasti untuk pemula yang ingin memelihara burung prenjak ini harus tahu bedanya burung jantan presnjak kepala merah dan betinanya.
Bila kalian memilih bakalan di pasar, burung ini mempunyai kisaran harga 20ribu keatas, untuk yang dewasa dan 15 ribu ke atas untuk yang muda. Jadi bagaimanakah cara memilih bakalan prenjak kepala merah yang bagus bila dalam sangkar ombyokan? Karenaprenjak adalah tipe petarung, sebenarnya susah-susah gampang untuk mendapatkan jenis yang bermental baja bila dalam ombyokan.
Ciri prenjak kepala merah jantan :
- Pada bagian punggung tidak kehijau-hijauan seperti prenjak lumut atau prenjak bawah.
- Di bawah leher sang jantan mempunyai warna bulu kehitaman seperti ngalung di leher.
- Biasanya punya rambut yang keluar beberapa helai di kepalanya.
- Bila dalam ombyokan, pilihlah yang lincah.
- Pilih juga yang suka mengangkat ekornya seperti mau bertarung.
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment